Insiden nahas
menimpa empat pekerja proyek bangunan baru Universitas Islam Negeri (UIN)
Syarif Hidayatullah Jakarta di Jalan Tarumanegara, Pisangan, Ciputat Timur,
Tangerang Selatan. Peristiwa terjadi karena bekisting—cetakan untuk
membentuk beton— roboh saat pengecoran yang dilakukan tujuh pekerja bangunan pada
pukul 19.30, Sabtu (19/11).
Tiga korban luka
parah langsung dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Syarif Hidayatullah. Institut
berhasil menemui Hartono (45), salah satu korban yang dirawat di Unit Gawat
Darurat RS Syarif Hidayatullah. Ia mengatakan kejadian terjadi karena scafolding—penyangga
bekisting— tak mampu menahan beban coran. Sehingga, penyangga itu roboh
dan ia terjatuh bersamaan dengan material campuran kawat, besi dan kayu. “Saya
langsung terjatuh,” kata Hartono dengan penuh cedera dan memar, Sabtu, (19/11).
Dari pantauan Institut,
bangunan yang belum rampung itu roboh di sisi kanan lantai empat. Kejadian
berlangsung di saat semua pekerja tengah bekerja.
Menurut
kesaksian pekerja yang selamat, Sugiardi (40) tak mengetahui pasti kejadian di
lantai empat yang menimpa rekannya. Pasalnya, ia sedang fokus bekerja di lantai
dasar bangunan. “Saya dengar teriakan minta tolong. Saya melihat mereka sudah
tertimpa runtuhan,” ungkapnya, Sabtu (19/11).
AM